Crocus Technology Luncurkan Sensor Arus TMR XtremeSense® Tercepat dan Terakurat di Dunia

Dengan CT430 dan CT431, teknisi desain dapat menyederhanakan rancangan produknya sekaligus menghadirkan solusi efisiensi yang lebih tinggi


SANTA CLARA, Calif., Aug. 16, 2021 (GLOBE NEWSWIRE) -- Crocus Technology Inc., pemasok sensor Tunnel Magneto-Resistance (TMR) XtremeSense™ yang inovatif dan terkemuka, hari ini meluncurkan sensor arus terisolasi CT430 dan CT431 dengan bandwidth 1 MHz dan total eror <1% pada rentang suhu penuh. Dengan operasi berkecepatan tinggi dan output akurat, pelanggan dapat membuat rancangan sistem yang berukuran lebih kecil dan jauh lebih efisien. Berbeda dengan rancangan saat ini yang menggunakan Hall Sensor, sensor TMR XtremeSense™ menghadirkan solusi desain andal lewat respons bandwidth dan akurasi yang tinggi.   

Produk CT43x merupakan perangkat coreless yang memanfaatkan teknologi TMR canggih XtremeSense™ dari Crocus untuk mendeteksi variasi yang sangat kecil dalam arus AC atau DC. Total eror outputnya pun tak sampai 1,0% pada rentang suhu penuh -40°C hingga 125°C. Selain itu, CT43x juga memiliki imunitas internal yang solid pada medan mode umum. Dengan ini, produk dapat menepis > 99% medan liar tanpa pelindung eksternal.   Teknologi TMR paten dari Crocus secara esensial menawarkan rasio sinyal - derau (signal-to-noise ratio/SNR) yang sangat tinggi sehingga pengukuran menghasilkan resolusi tinggi dalam aplikasi kontrol presisi atau pemantauan. Eror linear dan kinerja offset teknologi ini secara intrinsik lebih akurat. Dengan demikian, kalibrasi level sistem yang biasanya dilakukan dengan referensi tegangan eksternal pun tak lagi diperlukan. Hasilnya, waktu pemroses pun lebih singkat dan desain sistem dapat disederhanakan. “Dengan bangga, kami perkenalkan produk sensor arus yang benar-benar unik, yang memanfaatkan keunggulan teknologi TMR Crocus XtremeSense™,” ujar Zack Deiri, President dan CEO Crocus Technology. “Pelanggan kami sungguh terkesan dengan tingkat performanya dalam aplikasi mereka. Dengan waktu respons dan akurasi yang tinggi, para perancang sistem dapat memanfaatkan fleksibilitasnya untuk menciptakan rancangan yang andal.”

Fitur dan performa produk:

CT430 (versi 5 V), CT431 (versi 3,3 V)

Konduktor internal 0,5 mΩ kompatibel dengan aplikasi 20 A, 30 A, dan 50 A

Total eror output +/-0,7% (umum)

Waktu respons 300 ns, bandwidth 1 MHz

Noise rendah 9 mArms

Common Mode Field Rejection (CMFR) internal dengan imunitas > 99%

Pin output Deteksi Arus Berlebih

Dengan perluasan kapasitas produksi berkat investasi tahun lalu, Crocus kini dapat meraih volume produksi tinggi. Hingga detik ini, sudah lebih dari 50 juta sensor TMR XtremeSense™ terjual. Basis pelanggan kami pun terus berkembang pesat. Produk seperti CT430 dan CT431 yang berpatokan pada standar industri memberi kemudahan bagi pelanggan dalam memutakhirkan dan mempercepat pemanfaatan produknya.

Teknologi ini dapat diaplikasikan pada Inverter Tenaga Surya, Perbaikan Faktor Daya (Power Factor Correction/PFC), Sistem Manajemen Baterai (Battery Management System/BMS), Perangkat Pintar, IoT, dan Catu Daya. Sensor daya TMR canggih dari Crocus ini merupakan komponen yang sempurna untuk aplikasi yang memanfaatkan perangkat daya GaN dan SiC yang kian populer. Kecepatan respons sensor daya ini akan memastikan efisiensi operasional tertinggi.

CT430 dan CT431 tersedia dalam paket SOIC-Wide 16-lead standar industri dengan ukuran 10,20 x 10,31 x 2.54 mm. Sampel dan papan evaluasi telah tersedia. Perangkat akan diproduksi penuh mulai bulan Agustus 2021. Untuk informasi selengkapnya tentang produk CT430 dan CT431, kunjungi halaman web produk:

CT430 https://crocus-technology.com/products/ct430/  

CT431 https://crocus-technology.com/products/ct431/  

Tentang Crocus Technology

Crocus Technology mengembangkan dan memproduksi sensor magnetik canggih berdasarkan teknologi sensor TMR XtremeSense™ yang telah dipatenkan. Teknologi sensor magnetik inovatif dari Crocus menghadirkan kemajuan signifikan pada perangkat pintar dan IoT, industrial, konsumen, medis, serta berbagai aplikasi elektronik otomotif yang menuntut akurasi tinggi, resolusi tinggi, performa suhu stabil, dan konsumsi daya rendah. Crocus berkantor pusat di Santa Clara, California. Untuk informasi selengkapnya, silakan kunjungi http://www.crocus-technology.com.

© 2021 Crocus Technology International Corp. Semua hak cipta dilindungi undang-undang. Crocus Technology, XtremeSense, dan kombinasinya adalah merek dagang dari Crocus Technology Inc. dan Crocus Technology SA. Nama lain hanya ditujukan untuk penyampaian informasi, dan mungkin adalah merek dagang pemiliknya masing-masing.

Untuk informasi selengkapnya, silakan hubungi:

Elsa Magnani
Crocus Technology
Telp.: +1-208-999-6643
Email:emagnani@crocus-technology.com